Rabu, 07 September 2016


PSIKOLOGI PELAYANAN

            Negara Indonesia adalah negara yang sangat kaya akan potensi alam dan juga keindahan alamnya, mulai dari darat hingga laut. Dengan keindahan alam yang dimiliki tersebut, Indonesia memiliki potensi pariwisata yang sangat besar dan juga menjanjikan. Selain memiliki keindahan alam yang luar biasa, Indonesia juga memiliki budaya, etnis, dan suku bangsa terbesar di dunia. Selain itu Indonesia juga merupakan negara kepulauan terbesar di dunia dengan 13.466 pulau. Dan Indonesia juga merupakan negara dengan gunung aktif terbanyak di dunia dengan 127 gunung berapi aktif. Hal-hal tersebutlah yang membuat Indonesia kaya akan kekayaan alam dan keragaman budaya dan etnis.

 
         
   Untuk mendukung potensi pariwisata tersebut tentu pemerintah harus menyediakan akomodasi yang memadai seperti hotel atau penginapan lain untuk para wisatawan baik lokal maupun asing. Dengan tersedianya hotel tersebut maka tentu akan membuat para wisatawan lebih nyaman untuk berwisata. Hotel yang disediakan juga harus memiliki kelayakan dan keamanan untuk ditempati.
            Namun beberapa tahun yang lalu nama Indonesia tercoreng dimata dunia. Kenapa? Hal ini karena terjadinya kasus pengeboman hotel berbintang 5 di daerah Ibukota Jakarta yaitu pada 17 Juli 2009 lalu di Hotel JW MARRIOT  dan di Hotel RITZ CARLTON. Kasus pengeboman tersebut tentu tidak hanya menghebohkan Indonesia tetapi juga mata dunia tertuju kepada kasus tersebut. Bagaimana tidak, kedua Hotel tersebut adalah Hotel Bintang 5 yang dimana seharusnya untuk Hotel sekelas bintang 5 memiliki pengamanan yang ketat untuk memberikan kenyamanan dan kepuasan untuk tamu, tetapi pada kenyataannya kedua hotel tersebut luput dari pengamanan. Akibat dari peristiwa pengeboman tersebut menelan sebanyak 62 korban, 9 diantaranya tewas dan sisanya luka-luka. Sebelum bom tersebut meledak, pelaku yang berjumlah 4 orang tersebut check in di Hotel JW MARRIOT pada tanggal 15 Juli 2009 di kamar 1808 untuk merakit bom tersebut.
                        
    



Sumber :

Berikut adalah link video detik-detik pengeboman berlangsung :

            Seharusnya dengan adanya kejadian tersebut maka pihak hotel harus lebih meningkatkan pengamanan dan juga lebih teliti lagi. Tidak hanya untuk hotel bintang 5, tetapi juga untuk semua jenis hotel karena biar bagaimanapun hotel merupakan akomodasi yang sangat penting untuk belangsungnya kegiatan pariwisata dan juga untuk kenyamanan dan keamanan para wisatawan yang berkunjung.




                                                                                     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar